Industri Perhotelan di Jepang
Industri perhootelan di Jepang sedang menghadapi kekurangan tenaga kerja yang cukup serius.
Terutama setelah pemerintah membuka border untuk wisatawan asing masuk ke Jepang setalah 2 tahun tutup akibat pandemi.
Seperti yang diketahui, Jepang termasuk salah satu negara yang menjadi destinasi wisata favorit wisatawan mancanegara.
DESKRIPSI KERJA PERHOTELAN
RESEPSIONIS
Resepsionis bertugas mengatur dan melayani proses check-in dan check-out pelanggan baik hotel ataupun penginapan tradisional Jepang atau yang biasa disebut ryokan.
MARKETING DAN PUBLIC RELATION
Tugas tim ini adalah melakukan perencanaan dan melakukan pemasaran hotel. Banyak hal yang dilakukan untuk menarik pelanggan seperti membuat website dan mengelolanya.
CUSTOMER RELATION
Customer relation adalah bagian terpenting yang berhubungan langsung dengan pelanggan. Bagian ini bertugas untuk melayani keluhan pelanggan.
RESTORAN
Setiap hotel biasanya memiliki restoran. Tugas bagian ini adalah menerima pesanan, menyajikan makanan dan membersihkan meja makanan.
6 KEUNTUNGAN BEKERJA SEBAGAI PERHOTELAN
Bertemu dengan Orang dari Berbagai Negara
Jika bekerja di bidang ini, Anda tidak hanya bertemu dengan orang Jepang. Tetapi, juga wisatawan dari berbagai negara. Tentunya, Anda akan mendapatkan pelajaran yang banyak.
Mempelajari Sistem Hospitaliti Jepang
Jepang terkenal dengan pelayanan, sistem hospitaliti yang baik. Jepang terkenal dengan slogannya pelanggan adalah dewa. Oleh karena itu, ini adalah kesempatan yang baik untuk Anda mempelajari hospitaliti Jepang.
Gaji yang Besar
Karena banyaknya permintaan, gaji staff hotel di Jepang tergolong tinggi. Selain itu banyak lembur dan tunjangan.
Bisa Berpidah Tempat Kerja
Ada banyak pilihan tempat kerja bagi Anda pemiliki visa tokutei ginou. Anda bisa berpindah tempat kerja karena banyak hotel yang membutuhkan tenaga kerja.
Meningkatkan Kemampuan Berbahasa
Tidak hanya Bahasa Jepang, bekerja di bidang ini menuntut Anda untuk bisa berbahasa asing lainnya terutama Bahasa inggris. Oleh karena itu, ini adalah kesempatan yang baik bagi Anda untuk meningkatkan kemampuan berbahasa asing Anda.
Mempelajari Usaha Penginapan Jepang
Jika Anda tertarik membuka usaha penginapan di Indonesia, Anda bisa mempelajari bagaimana bagusnya pelayanan di jepang kemudian mengaplikasikannya pada usaha penginapan Anda.


Persyaratan Bekerja Sebagai Perhotelan di Jepang
Sertifikat yang Diperlukan
Kemampuan Bahasa Jepang
- JLPT N4 atau lebih
- JFT A2 atau lebih
Sertifikat Kemampuan
Accommodation Industry Proficiency Test (CAIPT)
Gaji Perhotelan di Jepang
Gaji berbeda tergantung wilayah, jam kerja dan shift
Ayo belajar Bahasa Jepang dan dapatkan sertifikat N4! Wujudkan kesempatan bekerja di Jepang!
Hubungi Kami Sekarang